Setelah meluncurkan 5 smartphone terbarunya pada pekan sebelumnya di Senayan City, Smartfren menggelar Blogger Gathering pada Minggu 14 Juni 2015.
Bertempat di Tartine Cafe fX, acara dibuka oleh sambutan Yudith, Senior Digital dari Smartfren. Beliau menyampaikan selamat datang kepada seluruh blogger dan terima kasih sudah hadir. Dilanjutkan oleh Kukuh TW, dari Idblognetwok yang membahas apa peran blogger di era broadband.
Menurut Kukuh, kecepatan internet di Indonesia rata-rata 2 Mbps, dan saat ini Indonesia menduduki peringakat 101Global Rank untuk kecepatan internet. Founder Idblognetwork tersebut melanjutkan, tren blogger akan meningkat terus. Seperti halnya konten yang akan selalu berkembang. Sejak awal 2015 sudah banyak blogger yang menggunakan video untuk konten. Dan Vblog semakin banyak, hal ini didukung dengan internet yang semakin cepat.

Puluhan Blogger hadir di Blogger Gathering Andromax 4G LTE Smartfren
Socmed & Digital Activation Supervisor Smartfren, Seno Pramuadji kemudian menjadi pembicara ke-2 di antara puluhan blogger yang hadir di acara itu. Seno memperkenalkan 5 Andromax 4G LTE Smartfren yang sudah dirilis pekan sebelumnya. Menurut Seno, peluncuran smartphone berteknologi 4G LTE ini merupakan komitmen Smartfren untuk mendukung internet cepat di Indonesia dan ini sangat dibutuhkan para blogger. Termasuk Rusa. 😀
Seno melanjutkan, bahwa penggunaan data internet terbesar Smartfren adalah Jawa Timur. Dan fakta menariknya lagi, Andromax kenceng banget di provinsi besar di Indonesia bagian timur tersebut.
5 Andromax 4G LTE yang diperkenalkan tersebut adalah Andromax R, Andomax Q, Andromax Qi, Andromax Ec dan yang terakhir adalah Andromax Es. Ke-5 smartphone tersebut dibanderol mulai Rp. 999 ribu saja.
Perbedaan Spesifikasi 5 Andromax 4G LTE Smartfren
Andalan dari Andromax 4G LTE adalah Andromax R. Yang membuat tipe R unggul di antaranya adalah prosesor Qualcomm Snapdragon 410 Quad Core 1.2 GHz Cortez A53 yang mampu memaksimalkan kinerja Andromax R. Ini akan membuat kita melakukan pekerjaan multitasking terasuk main game, nonton film sambil internetan. Selain itu juga dibekali dengan kamera belakang 8 MP dengan Auto Focus dan dual LED Flash. Ditambah lagi kamera depan 5 MP dengan Auto Focus dan dual LED Flash. Buat yang selfie, fitur Face Focus. Buat blogger yang suka mengabadikan momen untuk bahan blog post tentu ini akan membantu. Dengan beberapa keunggulannya, Andromax R menjadi terbaik di kelasnya. Andromax R sudah ditanamkan Android 5.1 Lollipop dengan dukungan baterai 2.200 mAh. Lapisan layar IPS OGS di Andromax R juga lebih kuat dengan kehadiran kaca berbasis Asahi Dragontrail.

Blog rusabawean.com di Andromax R
Berikutnya adalah Andromax Q dan Qi. Perbedaan keduanya adalah, Andromax Q menggunakan sistem operasi Cyanogen sedangkan Andromax Qi berbasiskan Android Lollipop 5. Andromax Q dan Qi juga sudah ditanami prosesor Qualcomm Snapdragon 410 dengan Quad Core 1.2 GHz Cortex A53, GPU Adreno 360. Untuk fotografi, kedua tipe ini dibekali dengan kamera 5 MP lengkap dengan Auto Focus dan LED Flash serta kamera depan dengan fitur Face Focus dan juga mampu mengambil gambar dengan Wide Angel. Layarnya sendiri kedua smartphone tersebut berukuran 4.5 inc dengan resolusi FWVGA.
Untuk 2 tipe yang terakhir, yaitu Andromax Ec dan Es, Smartfren membekali keduanya dengan prosesor yang sama yaitu Snapdragon 40 Quad Core 1.2 GHz Cortex A53 dengan GPU Adreno. Tak hanya proseso, keduanya juga menggunakan kamera yang sama. Keduanya dibekali 5 MP untuk kamera depan dan belakang, dan juga fitur Face Focus dengan LED Flash Wide. Sedangkan layarnya sendiri berukuran 4 inci dengan resolusi WVGA.
Sementara sistem operasinya menggunakan Abdroid Lollipop 5.1 dengan dukungan baterai 1.500 mAh. Kabar baik untuk yang suka dengerin musik, karena Andromax Ec dilengkapi dengan fitur DTS Sound, sedangkan Andromax Es dilengkapi fitur pengolahan suara dari Dolby Digital Plus.
Serunya Booth Smartfren di Indonesia Cellular Show 2015
Setelah diperkenalkan 5 Andromax 4G LTE, semua blogger diajak tour ke both Smartfren yang ada di Indonesia Cellular Show 2015 (ICS), agar bisa mencoba satu persatu performa dari 5 smartphone anyar tersebut.

Rusa bersama maskot Smartfren di ICS 2015

Saat lomba selfie berjamaah di booth Smartfren
Di booth yang super gede dengan dominan warna merah ini semua pengunjung bisa langsung beli gadget Smartfren. Selain itu juga bisa main beberapa game yang terbuka buat siapa saja. Tak hanya itu, pengunjung bisa juga berbagai dapetin gadget gratis dengan ikutan games yang dipandu oleh MC booth. Dari nebak-nebak jawaban dari pertanyaan MC, hingga lomba selfie berjamaah.
Hari terakhir ICS tampak ramai sekali di Jakarta Convention Center siang itu. Panasnya kota Jakarta, ternyata tak mengurungkan niat masyarakat urban ini untuk berburu gadget di pameran satu tahun sekali ini.
Iya banget nih. Internet cepat penting banget buat blogger, apalagi buat Kak Rusa. Semoga makin semangat ngeblognya ya. 😀
Betul sekali Kak. Semakin cepat, semakin semangat. Dan semakin cepat, semakin banyak pula orang membaca blog 😀
andromax banget om ?
“andromax kenceng banget di provinsi besar di Indonesia bagian timur”
jadi rusa kapan ke indonesia bagian timur ? #eh
Jawa Timur selalu di hati Mz..
Semoga teknologi 4G bisa dinikmati dengan harga yang seterjangkau mungkin dan seluas mungkin di negeri tercinta ini
Acara dengan gadget baru yg mantap, perut kenyang, dan hati senang pokoknya.
Ikut senang bisa ngumpul2 lagi sama blogger, dan terutama foto ikut nampang di blognya Rusa. hehehe
internet cepat memang dambaan bagi setiap orang..
mungkin juga ditambah dengan dukungan jaringan yg meluas kali yaa..
lebih banyak yg mengeluh kurangnya cakupan jaringan disamping lambatnya kec internet
seru banget ya foto2 sama meriah banget booth Smartfrennya 😀